Giliran Silleda, Spanyol Menjadi Tuan Rumah ISDE 2024

San Juan – Garuk Tanah Media – Saat berlangsung kejuaraan ISDE 2023 di san Juan, Argentina, FIM, dan Federasi Sepeda Motor Spanyol ( RFME ) membuka informasi soal ISDE 2024. Kejuaraan ISDE 2024 ditetapkan oleh FIM berlangsung di Spanyol dengan berlokasi Silleda, Galicia.

Kejuaraan ISDE ke 97 tahun 2024 akan berlangsung di area Barat Laut Spanyol dalam wilayah Galicia.

FIM dan RFME telah mengumumkan International Six Days Enduro (ISDE) edisi ke-97 akan diadakan di Silleda, Spanyol dengan tanggal yang belum diumumkan. Kompetisi Enduro dengan persaingan antar negara-negara bersaing memperebutkan trofi yang akan menjadi sejarah bagi tiap negara.

RFME dan FIM mengonfirmasi rahasia umum tersebut di paddock San Juan, Argentina, dan menunjuk ke wilayah Galicia di Barat Laut Spanyol. Penyelenggaran ISDE 2024 di Silleda Spanyol, awalnya dijadwalkan  23-28 September 2024. Namun, karena terlalu berdekatan dengan putaran final Kejuaraan Dunia EnduroGP di Prancis,dan pertimbangan persiapan tim serta kondisi pembalap, maka jadwalnya dirubah.

FIM telah mencabut tanggal tersebut dengan menyatakan akan diumumkan sesegera mungkin. Galicia baru pertama kalinya menyelenggarakan ISDE di Galicia, namun lokai ini lebih dikenal oleh para pembalap kejuaraan dunia enduro.

Silleda ,Galicia dalam beberapa tahun terakhir telah mengadakan beberapa EnduroGP. Lokasi lintasan dengan kondisi cuaca beragam, namun jangan berharap cuaca kering. Pasalnya, Silleda dengan jalur rumput dan hutan yang penuh dengan akar dan tanah gembur.

ISDE di Spanyol memiliki catatan sejarah sebagai tuan rumah balapan tuan Enam Hari pada tahun 2016 di Navarra. Bagi para peserta dan penonton, lokasi kejuaraan dikenang oleh banyak orang karena cuacanya yang berubah-ubah. Kondisinya dimulai dengan beberapa hari penuh debu dan berubah menjadi lumpur pada hari ketiga.

ISDE ke-91 itu bagi tim Amerika Serikat adalah kemenangan pertama dalam sejarah kategori Piala Dunia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *