GARUKTANAH.COM- Tim Honda HRC bersama Lawrence bersaudara telah menjadi kekuatan yang dominan di musim balap 2023. HRC telah memecahkan rekor dari era terdahulu, dengan mengumpulkan lima gelar AMA profesional. Gelar juara AMA Supercross dan AMA Pro Motocross dikelas 250 dan 450. Kemenangan tahun ini adalah pencapaian signifikan baik bagi Tim Honda HRC, sebagai tim yang tak tertandingi di musim 2023.
Kesuksesan tim berlanjut dengan kemenangan Hunter dan Jett Lawrence yang menjuarai kelas 250 dan kelas 450.Penampilan puncak dipersembahkan oleh Hunter Lawrence yang menggapai gelar juara kelas 250 AMA Pro Motocross. Kemenangan team HRC ini sangat fantastis sebelum menghadapi tiga putaran SuperMotocross. Babak akhir kompetisi Motocross di Amerika dengan seri SuperMotocross yang merupakan balapan sangat mendebarkan dengan konsep lintasan perpaduan balap supercross dan motorcross.
Fakta bahwa Trio Red Riders HRC : Hunter, Jett Lawrence dan Chase Sexton semuanya mendapatkan gelar AMA profesional di tahun yang ini. Penghargaan untuk team HRC didapat dari hasil pencapaian ketiga pembalapnya dan juga penghargaan Tim Honda HRC dikatagori Team of the Year, Pabrikan motor terbaik 2023. Juga gelar manajer tim terbaik dimiliki oleh Lars Lindstrom. Juga Mekanik terbaik, mahkota gelarnya diberikan kepada Cameron Camera dan Christien Ducharme, masing-masing mekanik untuk Hunter Lawrence dan Jett Lawrence untuk kelas 250 dan 450.
Credit photo : Fullnoise.com.au